BerandaAdvertorialJalan Lingkar Amblas, PUPR Kalsel Gerak Kilat Benahi Oprit Jembatan

Jalan Lingkar Amblas, PUPR Kalsel Gerak Kilat Benahi Oprit Jembatan

LANGKAR.ID ,Kalsel – Laporan warga soal oprit jembatan yang amblas di Jalan Lingkar Banjarbaru–Batulicin langsung memicu respons cepat dari Dinas PUPR Kalimantan Selatan. Tanpa menunggu lama, tim Bina Marga turun ke lokasi untuk memastikan jalur strategis itu tetap aman dilalui.

Plt Kepala Dinas PUPR Kalsel, M. Yasin Toyib, melalui Kabid Bina Marga Robby Cahyadi, mengatakan dua titik oprit jembatan box culvert mengalami penurunan dan langsung ditangani di lapangan.

“Kami langsung bergerak setelah menerima laporan masyarakat. Ada dua titik yang turun, dan saat ini perbaikannya sudah berjalan,” kata Robby di Banjarbaru, Kamis (27/11/2025).

Robby memastikan progres di lapangan terus maju. Ia menargetkan jalur tersebut kembali normal dalam waktu dekat.

“Perbaikan kami kebut. Perkiraan sekitar satu minggu sudah rampung dan aman dilalui,” ujarnya.

Ia berharap penanganan cepat ini memulihkan kembali kenyamanan pengendara di akses utama Banjarbaru–Batulicin tersebut.

“Dengan perbaikan ini, aktivitas masyarakat dan distribusi logistik bisa kembali lancar,” tambahnya.

Dinas PUPR Kalsel menegaskan komitmennya untuk terus memantau seluruh ruas jalan provinsi dan merespons setiap laporan masyarakat demi keselamatan pengguna jalan.(L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA