BerandaBANUABanjarmasinBanjarmasin Tancap Gas! Pemkot Resmi Pakai Kartu Kredit Indonesia Bank Kalsel untuk...

Banjarmasin Tancap Gas! Pemkot Resmi Pakai Kartu Kredit Indonesia Bank Kalsel untuk Belanja Daerah

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Pemerintah Kota Banjarmasin mulai menerapkan Kartu Kredit Indonesia (KKI) Bank Kalsel sebagai langkah percepatan penyerapan belanja daerah dan digitalisasi pengelolaan keuangan. Kebijakan ini dibahas dalam Sosialisasi dan FGD Penerapan KKI melalui SIPD RI yang digelar di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, Rabu (5/11/2025).

Wali Kota Banjarmasin Muhammad Yamin menyebut penggunaan KKI menjadi bagian penting dari transformasi birokrasi menuju sistem keuangan yang lebih efisien dan transparan. Ia menegaskan bahwa seluruh transaksi nantinya tercatat digital dan terpantau lewat SIPD RI.

“Penerapan KKI Bank Kalsel merupakan langkah nyata mewujudkan pengelolaan keuangan yang efisien, transparan, dan akuntabel,” kata Yamin.

Ia menjelaskan bahwa penggunaan KKI akan mempercepat proses administrasi belanja daerah dan mengurangi penggunaan uang tunai yang selama ini rawan terjadi kesalahan atau penyimpangan. Menurutnya, digitalisasi transaksi membuat pengawasan lebih mudah dan menjamin ketepatan waktu penyerapan anggaran.

Yamin juga meminta seluruh SKPD aktif memahami mekanisme KKI agar implementasi berjalan maksimal. Ia menilai perubahan ini bukan sekadar pergantian alat transaksi, tetapi perubahan budaya kerja menuju birokrasi modern.

“Budaya non-tunai harus menjadi gaya kerja aparatur modern yang mengutamakan transparansi dan kecepatan layanan,” ujarnya.

FGD diikuti perwakilan SKPD, BPKPAD Kota Banjarmasin, dan pihak Bank Kalsel. Peserta mendapatkan pemaparan mengenai regulasi, teknis penggunaan, serta mekanisme pengawasan transaksi.

Pemkot Banjarmasin berharap penerapan KKI mampu memperkuat akuntabilitas keuangan daerah serta mendukung percepatan pembangunan kota.

“Banjarmasin siap menjadi contoh daerah yang maju dalam penerapan sistem keuangan digital,” tutup Yamin. (L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA