BerandaBANUABanjarmasinKeji! Oknum TNI AL Bunuh Jurnalis Juwita Setelah Rencanakan Aksi Selama Sebulan

Keji! Oknum TNI AL Bunuh Jurnalis Juwita Setelah Rencanakan Aksi Selama Sebulan

LANGKAR.ID,Banjarmasin – Fakta baru kembali mencengangkan publik. Kuasa hukum keluarga Juwita, jurnalis asal Banjarbaru yang dibunuh secara sadis, mengungkap bahwa aksi pembunuhan yang dilakukan oleh oknum TNI AL ternyata sudah direncanakan satu bulan sebelumnya.

“Jumran melakukan pembunuhan yang sangat terencana. Dia sudah menyiapkan semuanya sejak sebulan sebelum kejadian,” ujar Pajri, kuasa hukum keluarga korban, usai memberikan keterangan di Markas Polisi Militer Angkatan Laut (Denpomal) Banjarmasin, Senin (7/4/2025).

Menurut Pajri, tersangka yang berpangkat Kelasi Satu itu mempelajari dengan detail skenario pembunuhan. Mulai dari cara menghilangkan jejak hingga menyamarkan lokasi agar GPS tak bisa melacak keberadaannya.

“Dia ini pandai berhitung. Semua dirancang matang—bagaimana mengeksekusi, menutupi jejak, sampai memastikan teknologi tak bisa membongkar keberadaannya,” ungkapnya.

Meski begitu, motif pembunuhan hingga kini masih kabur. Pajri menyebut keterangan Jumran selalu berubah-ubah selama proses penyidikan.

“Banyak bohongnya. Jadi kami belum bisa menangkap motif sebenarnya,” kata Pajri.

RPenyidikan kasus ini sudah masuk tahap lanjutan. Namun hingga kini, pihak Denpomal Banjarmasin belum mengeluarkan pernyataan resmi.

Untuk diketahui, jenazah Juwita ditemukan di kawasan Gunung Kupang pada 22 Maret 2025 lalu. Awalnya, korban dikira mengalami kecelakaan tunggal. Namun kondisi jasad yang dinilai janggal membuat keluarga dan rekan-rekan sesama jurnalis curiga.

Setelah desakan publik, terungkap bahwa Juwita dibunuh dengan cara dipiting dan dicekik, lalu tubuhnya dibuang di pinggir jalan. (L212)

RELATED ARTICLES

Tinggalkan Komentar

  • Komentar Facebook
  • Saya beri komentar (0)
- Advertisment -

BACA JUGA