LANGKAR.ID BANJARMASIN – Komunitas pecinta anggrek memberikan kejutan kepada Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina dan Ketua TP-PKK Siti Wasilah pada Hari Jadi (Harjad) Ke-497 Kota Banjarmasin.
Kado spesial tersebut adalah satu buah anggrek spesies baru hasil perkawinan silang sejak 2018.
Anggrek berukuran hampir 2 Meter tersebut diberi nama Dendrobium Ibnusilah.
Yang langsung diberikan kepada Wali Kota, Ibnu Sina beserta Istri Siti Wasilah di sela-sela grand final pemilihan Duta Anggrek, di Amfiteater Kampung Ketupat, Jumat (22/9/2023)
Anggrek Dendrobium Ibnusilah adalah spesies baru hasil perkawinan silang sejak 2018.
“Ini hasil kerja keras sejak 2018 penyilangan. Hampir 5 tahun usianya”ujar Ibnu sina, setelah menerima Certificate of International Registration.
Ia juga turut bangga, dengan disematkannya nama mereka berdua.
“Dendrobium Ibnusilah saya harap bisa dijaga dan dirawat agar tumbuh berkembang” tambahnya.
Anggrek Dendrobium Ibnusilah diperkirakan akan mekar sekitar dua bulan lagi, dengan warna bunga kuning dan ungu.(L212)