BerandaAdvertorialTancap Gas Usai Arahan Gubernur, Diskominfo Kalsel Kebut Serapan Anggaran

Tancap Gas Usai Arahan Gubernur, Diskominfo Kalsel Kebut Serapan Anggaran

LANGKAR.ID, Banjarbaru – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalimantan Selatan langsung bergerak cepat menindaklanjuti arahan Gubernur Kalsel H Muhidin. Diskominfo menggeber percepatan realisasi program dan kegiatan agar target kinerja dan serapan anggaran tercapai hingga akhir tahun.

Langkah itu dibahas dalam Rapat Progres Realisasi Fisik dan Keuangan (RFK) sekaligus penyusunan dokumen Manajemen Risiko Renstra Diskominfo Kalsel. Rapat digelar sebagai tindak lanjut pertemuan bersama Gubernur Kalsel pada 21 November lalu.

Kepala Diskominfo Kalsel Muhamad Muslim memimpin langsung rapat yang diikuti seluruh pejabat struktural dan staf administrasi, Senin (24/11/2025).

Muslim menegaskan seluruh kegiatan yang masih tersisa harus segera dipetakan dan dipercepat pelaksanaannya sesuai waktu yang tersedia.

“Kegiatan yang tersisa harus dipetakan, dijadwalkan, dan dipercepat pelaksanaannya,” kata Muslim.

Selain percepatan, ia juga menekankan pentingnya mitigasi risiko dalam setiap program dan kegiatan. Menurutnya, antisipasi risiko menjadi kunci agar pelaksanaan pekerjaan berjalan lancar dan akuntabel.

“Mitigasi risiko perlu dilakukan agar potensi permasalahan bisa diantisipasi. Dengan begitu pekerjaan bisa berjalan aman, cepat, transparan, dan kinerja terus meningkat,” tegasnya.

Dalam rapat tersebut, Muslim juga meminta seluruh pejabat struktural memperkuat komitmen perencanaan program tahun 2026. Meski anggaran tahun depan diproyeksikan mengalami efisiensi, ia menegaskan kinerja Diskominfo Kalsel tidak boleh menurun.

“Sejalan dengan arahan Bapak Gubernur, setiap rupiah yang dibelanjakan harus menghasilkan nilai kinerja. Pada triwulan I 2026, kami menargetkan capaian kinerja dan realisasi sesuai target,” ujarnya.

Diskominfo Kalsel pun menargetkan seluruh kegiatan dapat terlaksana tepat waktu agar serapan anggaran meningkat dan kinerja organisasi tetap optimal.(L212)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA