BerandaBANUABanjarmasinTerdengar Suara Keras 2 Kali, Proyektil Peluru Bersarang di Rumah Warga

Terdengar Suara Keras 2 Kali, Proyektil Peluru Bersarang di Rumah Warga

LANGKAR.ID, Banjarmasin – Sebuah proyektil bersarang di plafon rumah milik Sulis (58), Komplek Wildan, No 116, Rt 2, Kelurahan Telaga Biru, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin.

Menurut pengakuan Sulis, ketika khotbah shalat jum’at ia membawa anaknya ke kamar, kemudian dia menyuruh pembantunya untuk membersihkan lantai rumah, dari dalam kamar suara keras seperti ledakan dua kali.

“Dari dalam kamar saya menegur, mbak hati-hati jangan kasar-kasar, kemudian mbak menjawab bukan diri nya,” ucapnya, Jumat (26/5/2023).

Sulis menambahkan, ketika keluar kamar dia melihat plafon berlubang, kemudian dia memindah tempat tidur anaknya, terdengar suara benda jatuh, setelah dilihat ternyata benda seperti proyektil peluru.

“Saya telpon anak yang kebetulan bertugas di Kostrad, di Jakarta, dikatakan anak saya itu proyektil peluru, besarnya 9 mm, kemudian anak saya langsung menyuruh untuk melapor ke Ketua Rt dan Kepolisian,” paparnya.

Sementara itu, Ketua Rt Muhammad Hatta yang mendapat laporan dari Group Whatsapp langsung mendatangi rumah Sulis, kemudian dia meminta bantuan kepada tetangga lain yang kebetulan ada dari Kepolisian.

“Saya meminta kepada warga yang kebetulan bertugas di Polda Kalsel dan Polresta Banjarmasin, tidak lama datang Tim Identifikasi,” pungkasnya.

Hingga berita ini diturunkan Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Thomas Afrian mengaku belum menerima laporan terkait kejadian tersebut.

“Saya belum terima laporan. Saya cek dulu,” ucapnya singkat. (L186)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BACA JUGA